Whatsapp 0851 7215 1909
dpmd@kalteng.go.id Jl. Brigjen Katamso No.9 Palangka Raya

Kepala Desa, Pendamping Desa dan Kader Posyandu Turut Meriahkan Jambore Tani 2024

Header Image

Gubernur serahkan simbolis hadiah pemenang Lomba Posyandu Terbaik Tingkat Provinsi Kalteng

PMDKalteng - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Kalimantan Tengah menyelenggarakan 3 kegiatan serentak pada lokasi berbeda dengan puncak kegiatan bertempat di Gor Indoor Serbaguna Palangka Raya bergabung dengan Jambore Tani pada Selasa (22/10/2024) siang. Jambore ini dibuka secara langsung oleh Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran.

Dalam arahannya, Gubernur Kalteng menjelaskan penguatan Sektor Pertanian perlu terus menjadi fokus kita bersama untuk membangun Kemandirian Pangan yang akan berujung pada terkendalinya inflasi meningkatnya perekonomian daerah dan kesejahteraan masyarakat serta terbangunnya SDM yang sehat yang terbebas dari stunting dengan adanya pasokan pangan berkualitas. "Kita mendapatkan kepercayaan besar untuk pengembangan Program Strategis Nasional Food Estate dan Cetak Sawah Rakyat, dan kita ke depan diharapkan menjadi lumbung pangan nasional” ungkap Gubernur.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur juga mengajak segenap Kepala Desa, Pendamping Desa, dan para Kader Posyandu, untuk sukseskan bersama Pilkada Serentak Tanggal 27 November 2024. “Secara khusus kepada seluruh Kepala Desa, saya imbau untuk menjaga Netralitas dalam Pilkada Serentak tersebut”, tegasnya.

Mengakhiri sambutannya, Gubernur juga menekankan upaya percepatan penurunan stunting yang harus menjadi prioritas, untuk memastikan anak-anak kita tumbuh menjadi SDM yang sehat dan unggul. "Stunting ini harus ditangani secara terpadu, mulai dari tingkat desa, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, hingga pusat. Kader Posyandu merupakan garda terdepan pencegahan stunting, tentunya dengan didukung stakeholders lainnya”, pungkasnya.

Selanjutnya, dalam sesi tanya jawab dengan Pendamping Desa, Gubernur meminta secara khusus agar pendamping dapat bekerja sama membantu pengumpulan data Desa yang dibutuhkan. Karena peran pendamping desa ini sangat penting maka Gubernur menaruh perhatian dengan adanya Bantuan Operasional untuk pendamping desa. Selain itu, pada jambore ini juga diumumkan pemenang Lomba Posyandu Terbaik Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024.

Hadir dalam kegiatan ini Plt. Sekda Prov. Kalteng H. M. Katma F. Dirun, Kepala Dinas PMD Prov. Kalteng H. Aryawan, Pj. Walikota/ Bupati, Pjs. Bupati Se-Kalteng, Unsur Forkopimda Prov. Kalteng, Para Sahli dan Asisten serta Kepala SOPD dan Instansi Vertikal Prov. Kalteng, Para Kepala Desa, Kader Posyandu, dan Pendamping Desa serta Petani dan Penyuluh Pertanian se-Kalteng yang merupakan peserta Jambore Tani.

(TIM MEDIA DPMD)


Gambar Berkaitan:


Mencari data/informasi lainnya?

Lakukan pencarian atau isikan formulir layanan online PPID.