Peringati HUT Ke-79 RI, Dinas PMD Anjangsana ke Panti Sosial Bina Remaja "Majar Tabela"

Kegiatan anjangsana merupakan salah satu rangkaian acara peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.
PMDKalteng - Palangka Raya - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Provinsi Kalimantan H. Aryawan beserta jajaran Pemprov Kalteng melaksanakan anjangsana ke Panti Sosial Bina Remaja "Majar Tabela", bertempat di Jalan Rajawali No. 10, Selasa (13/08).
Kegiatan anjangsana kali ini dilaksanakan secara serentak di beberapa tempat, antara lain Lapas Perempuan Kelas II A, Lembaga Pembinaan Khusus Anak, Panti Sosial Bina Remaja dan Panti Sosial Karya Wanita di wilayah Kota Palangka Raya.
Anjangsana ini merupakan salah satu sarana untuk memupuk rasa kebersamaan dan kepedulian terhadap yang memerlukan, khususnya para Penghuni Lapas, Anak Binaan dan Anak dalam Panti.
Sebagai informasi, terdapat 22 anak binaan di Panti Sosial Bina Remaja "Majar Tabela". Bantuan yang diberikan berupa beras, minyak goreng, gula. Peralatan mandi seperti sabun mandi, sampo, odol, sikat gigi, dan handuk. Bantuan berupa perlengkapan Shalat yang terdiri dari baju koko, mukena, dan sajadah. Bantuan lainnya berupa batik lengan panjang, baju olahraga, serta baju kaos.
Turut hadir mendampingi Kepala Dinas, Sekretaris Dinas PMD Prov. Kalteng Etty Aprilya, Kepala Bidang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa Bernie Saputra, Kepala Bidang Pemberdayaan Pengelolaan SDA, Kawasan Perdesaan dan Ketahanan Masyarakat Fathuddin Noor, Kepala Bidang Pemberdayaan Ekonomi dan Investasi Desa Murtadho Bishri.
(TIM MEDIA DPMD)
Gambar Berkaitan:
Lakukan pencarian atau isikan formulir layanan online PPID.
Copyright by DPMD Provinsi Kalimantan Tengah. All Rights Reserved